Rabu, 21 September 2011

CARA MEMBUAT FACEBOOK

Facebook merupakan website yang berbasis jaringan sosial yang biasa digunakan untuk mencari teman dan berkomunikasi melalui internet. Dengan Facebook kita bisa saling berkirim pesan, menyimpan foto, dan sebagainya.
Berikut ini akan diberikan contoh langkah-langkah membuat Facebook sebagai berikut :
Langkah pertama masuk ke alamat www.facebook.com
Isikan identitas pada kotak yang tersedia (contoh pengisian sebagai berikut)
Klik pada “Sign Up”
Isikan text pada kotak yang tersedia sama seperti teks di box (contoh seperti gambar di atas), kemudian klik “Sign Up”
Klik “Go to Yahoo! Mail Now”
Pada e-mail Anda buka e-mail Facebook, kemudian klik pada link yang tersedia untuk melengkapi registrasi.
Facebook anda telah tercipta. Untuk selanjutnya anda sudah mulai bisa menggunakan layanan ini.
Menggunakan Facebook
Langkah-langkah menggunakan Facebook adalah sebagai berikut :
Membuka Facebook
Untuk membuka Facebook yaitu masuk ke alamat www.facebook.com. Selanjutnya pada tampilan Facebook masukkan email dan password Anda pada kolom yang tersedia, kemudian klik tab “Login”.
Menambahkan Foto
- Untuk menambahkan foto klik “Photos”. Selanjutnya akan terbuka halaman sebagai berikut:
- Isikan nama dan deskripsi pada kotak isian yang tersedia, setelah itu klik “Create Album”. Selanjutnya akan terbuka halaman sebagai berikut:
- Klik “Add Photos”, selanjutnya akan terbuka halaman sebagai berikut:
- Klik “Browse” selanjutnya masukkan foto yang Anda inginkan, klik pada “I certify....” setelah itu klik “Upload Photos”. Proses upload foto sedang berlangsung, tunggu beberapa saat selanjutnya akan terbuka halaman dan foto yang Anda masukkan akan tertampil pada halaman.

Upload dan Record Video
- Untuk upload atau record video, pada halaman Facebook klik “Videos”. Selanjutnya akan terbuka halaman sebagai berikut:
Untuk upload, klik pada tab “+ Upload”
- Untuk memasukkan file video maka klik pada “Browse”, selanjutnya pilih file video pada direktori komputer Anda (ukuran file dibawah 100 MB dan durasi kurang dari 2 menit).Untuk upload video dari handphone Anda maka klik tab “Mobile Video”, sedangkan jika ingin merekam video dengan Web Cam maka klik tab “Record Video”.
Membuat Grup
Pada Facebook terdapat fitur untuk membuat kelompok atau membentuk komunitas online seperti diskusi yaitu Groups.
Untuk memulai membuat grup, pada halaman Facebook klik “Groups”
Untuk membuat grup baru, klik pada “+ Create a New Group”
- Isikan data pada kotak isian yang tersedia selanjutnya klik”Create Group”
- Jika ingin upload foto, klik “Browse”, selanjutnya jika ada masukkan Website. Klik pada “Save Changes”.
Menuliskan even atau kegiatan
Pada Facebook terdapat fitur untuk menuliskan even atau kegiatan yang selanjutnya dapat di baca oleh pengguna Facebook lain yaitu Events.
Untuk memulai, pada halaman Facebook klik “Events”
Untuk menulis even baru, klik pada “+ Create an Events”
Isikan data pada kotak isian yang tersedia selanjutnya klik”Create Group”
- Jika ingin upload foto, klik “Browse”, selanjutnya klik pada “Save and Continue”. Untuk melihat hasilnya pada halaman berikutnya klik “Finish and View”.
Membuat Catatan
- Untuk membuat catatan klik “Notes”
- Untuk membuat catatan baru, klik “+ Write a New Note”
- Ketikkan catatan pada kotak yang tersedia, setelah selesai klik “Publish”. Selanjutnya catatan Anda akan dipublikasikan dan dapat di baca oleh pengguna Facebook lain.
Mencari Teman
- Untuk mulai mencari teman, pada menu bar “Facebook” klik “Friends”
- Masukkan alamat E-mail dan Password Anda (Facebook akan mencari pada Address book e-mail Anda, kemudian klik tab “Find Friends”.
8. Mengirim Pesan
- Untuk mengirim pesan kepada teman, pada menu bar Facebook klik "Inbox"
Inbox : Untuk membaca pesan yang dikirimkan dari teman kepada Anda
Sent Messages : Untuk mengirim pesan kepada teman Anda
Untuk mengirim pesan, klik tab "Sent Message" kemudian klik "Compose a Message".
- Pada "To" isikan nama atau alamat email Teman, Pada "Subjek" isikan judul atau keterangan pesan. Sedangkan pada "Message" untuk menulis pesan, selanjutnya untuk mengirim klik "Send".

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Menu

Tombol Atas